D1 : Transfer In – Dinner
Selamat Datang di Bali.....
Setiba di Bandara Ngurah Rai anda akan disambut dengan kalungan bunga sebagai ucapan selamat datang. Selanjutnya guide kami akan mengantarkan anda menuju lokal Restaurant untuk makan malam. Setiba di Lokal Restaurant selanjutnya acara makan malam. Setelah makan malam baru anda diantarkan menuju hotel tempat anda menginap. Setiba di hotel check in kamar dan selanjutnya acara bebas.
D2 : Kintamani + Kecak Api ( LD )
Sarapan pagi di hotel, dijemput untuk mengikuti sesion Photo pengantin dengan busana adat Bali, kemudian mengunjungi pusat pembuatan batik & tenun tradisional Bali, dilanjutkan dengan Celuk sebagai pusat kerajinan perak. Mengunjungi obyek wisata Goa Gajah, tempat pertapaan Hindu dan Budha peninggalan abad ke-11. Beranjak menuju Kintamani dan makan siang di salah satu restaurant di Kintamani sambil menikmati keindahan Danau dan Gunung Batur. Kemudian dilanjutkan menuju Pura Tirtha Empul Tampaksiring yang terkenal dengan sumber air suci, menonton pertunjukan tari Kecak api yang merupakan salah satu tarian sakral di Bali di uluwatu. Makan malam disiapkan di Jimbaran Seafood restaurant dengan menu ikan bakar. Kembali ke hotel dan istirahat.
D3 : GWK + Sunset Dinner cruise ( LD)
Sarapan pagi di hotel, mengunjungi pantai Tanjung Benoa Nusa Dua yang terkenal dengan keanekaragaman aktivitas olahraga airnya. Beranjak menuju Garuda Wisnu Kencana Cultural Park, makan siang di Jendela Bali restaurant GWK. Tour dilanjutkan dengan mengunjungi Pura Uluwatu, Pura suci yang terletak di ujung bukit Pecatu. Dilanjutkan dengan mengunjungi pantai Dreamland, salah satu pantai terindah di Bali, kemudian tour diisi dengan acara shoping di Joger. Sore hari diantar menuju Benoa Harbor untuk mengikuti kegiatan Sunset Dinner Cruise. Menyaksikan keindahan sunset diatas Cruise Ship mewah sambil menikmati makan malam dan berbagai hiburan yang disediakan. Usai Cruise, kembali ke hotel dan istirahat.
D4 : Transfer Out
Sarapan pagi dihotel. Setelah selanjutnya acara bebas. Sampai waktunya anda check out hotel. Setelah itu anda akan dijemput oleh staf kami untuk diantarkan menuju Bandara Ngurah Rai untuk transfer out. Setiba di Bandara check in tiket dan Sampai Jumpa pada tour kami berikutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar